Kamis, 26 September 2024

Babinsa Koramil Kembaran Dampingi Petani Saat Penyemaian Bibit Padi

Banyumas – Serma Puji Waluyo Babinsa Koramil 06/Kembaran Kodim 0701/Banyumas Korem 071/Wijayakusuma bersama Bhabinkamtibmas dan PPL Desa Tambaksari Kidul melaksanakan pendampingan penyemaian benih padi jenis Inpari 40 kepada Petani di Persawahan Desa Tambaksari Kidul Kec. Kembaran Kab. Banyumas. Jumat (27/09/2024).


Penyemaian bertujuan untuk mendapatkan benih padi yang berkualitas sehingga dapat menghasilkan panen yang optimal. Pada proses penyemaian benih padi, para petani sudah mendapatkan penyuluhan dari para petugas PPL, Babinsa dan Bhabinkamtibmas sebagai pendamping pertanian. Seperti aturan tentang media penyemaian padi yang harus benar-benar terjaga dari hama ataupun gulma pengganggu tanaman untuk mendapatkan kualitas benih yang baik.

Serma Puji Waluyo menyampaikan dalam rangka mendukung dan menyukseskan program pemerintah tentang swasembada pangan, Babinsa, PPL dan Bhabinkamtibmas terjun langsung kelapangan dalam memberi arahan dan solusi terbaik, untuk meningkatkan produksi dan produktivitas tanaman khususnya tanaman Padi.

“Kami sebagai petugas kewilayahan yang ada di lapangan akan terus melaksanakan pendampingan dan pemantauan perkembangan pertanian mulai dari penyiapan lahan, penyemaian, penanaman, pemupukan, pemberantasan hama sampai dengan pelaksanaan panen yang ada di wilayah binaan,”ungkapnya.


Sementara itu, Bapak Kozin Munawar (Petani) menyampaikan terima kasih kepada Babinsa, PPL dan Bhabinkamtibmas yang terus mendampingi untuk memberikan motivasi kepada para petani.

“Kami sangat terbantu dengan kehadiran Babinsa, PPL serta Bhabinkamtibmas. Dari persiapan lahan hingga penyemaian, terimaksaih atas dukungan penuh kepada kami,”ujar Bapak Kozin Munawar. (Str).