Cilacap - Dalam rangka menghadapi pelaksanaan TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) Reguler ke 115 tahun 2022 di Desa Bulaksari, Babinsa Bulaksari Koramil 09/Kawunganten Serka Sodirin menghadiri Musyawarah Pembentukan Kelompok Kerja (Pokja) pada kegiatan TMMD Reguler ke 115 yang dilaksanakan di Pendopo Balai Desa Bulaksari Kecamatan Bantarsari, Kabupaten Cilacap, Selasa (6/9/2022).
Hadir dalam kegiatan tersebut, Kasi Pemberdayaan Masyarakat Kecamatan Bantarsari Ageng Kurniawan, Kades Bulaksari Sutarto, Babinsa Bulaksari Serka Sodirin, Bhabinkamtibmas Desa Bulaksari Bripka Afik Noto Susanto, Ketua Lembaga Desa BPD dan LPPM, Sekdes Bulaksari Subagiyo beserta Para Kepala Dusun, Ketua RW se Desa Bulaksari dan Perwakilan Anggota PKK Desa.
Kades Bulaksari Sutarto dalam sambutannya menyampaikan ucapan selamat datang dan berterimakasih kepada seluruh tamu undangan yang sudah hadir dan mengajak agar segera bersiap supaya nantinya tidak mengecewakan dalam kegiatan TMMD serta berharap dukungan doanya agar dirinya bisa mendampingi dalam kegiatan tersebut.
"Agar tidak mengecewakan dalam pelaksanaannya nanti, untuk itu mari kita bersiap diri dan berdoa agar kita semua diberikan kekuatan dan kesehatan guna menghadapi pelaksanaan kegiatan TMMD ini", ajaknya.
Sementara itu, Babinsa Bulaksari Serka Sodirin dalam kesempatan tersebut juga menjelaskan tentang pengertian TMMD dan mengajak kepada para peserta musyawarah agar satu pemikiran atau satu persepsi agar nantinya pelaksanaan TMMD bisa berjalan dengan lancar dan sukses.
"Kegiatan TMMD merupakan hajatannya masyarakat se Desa Bulaksari, bukan hanya Dusun yang ketempatan sehingga ini menjadi tanggung jawab kita semua", jelasnya.
Kemudian karena kegiatan TMMD merupakan kegiatan kemanunggalan antara TNI dan Rakyat sehingga keterlibatan masyarakat sangat dibutuhkan, jangan sampai nanti yang kerja hanya tentara saja", lanjutnya.
Mengakhiri sambutannya, Babinsa Bulaksari mengajak semua warga supaya bertanggungjawab. Bagi yang ditunjuk menjadi koordinator di masing-masing Pokja agar selalu berkomunikasi dengan pemerintah Desa agar penyiapan berjalan dengàn maksimal.
Senada dengan penyampaian Babinsa, Kasi Pemberdayaan Masyarakat Kecamatan Bantarsari Ageng Kurniawan juga menekankan agar Dusun lain yang wilayahnya tidak terfokus sasaran TMMD, agar tetap berkontribusi dan harus siap menghadapi kegiatan-kegiatan dalam mensukseskan program TMMD Reguler ke 115 di Desa Bulaksari.
(PendimClp)