Banyumas – Upacara bendera bukan hanya ritual semata, dalam pelaksanaannya upacara bendera menjadi salah satu cara untuk mengenang jasa para pahlawan yang telah berjuang merebut kemerdekaan. Oleh karena itu, kegiatan dari upacara bendera dapat memupuk rasa nasionalisme guna meningkatkan bela negara kepada semua orang.
Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat di Kabupaten Banyumas sudah turun menjadi level 1 setelah terbitnya surat instruksi menteri dalam negeri nomor 53 tahun 2021, berdasarkan surat edaran tersebut maka Kodim 0701/Banyumas menyelenggarakan upacara perdana di tahun 2022 dilapangan Makodim 0701/Banyumas, Jln. Jenderal Sudirman No. 204 kelurahan Kedungwuluh kecamatan Purwokerto Barat kabupaten Banyumas dalam rangka upacara bendera tujuhbelasan, senin (17/01/2022).
Komandan Kodim 0701/Banyumas Letkol Inf Candra S.E., M. I. Pol., yang bertindak sebagai Irup dalam upacara tersebut membacakan amanat Kasad yang isinya bahwa kita harus selalu senantiasa memanjatkan puji syukur kehadirat Tuhan Yang Maha Esa karena atas limpahan rahmat dan karuni-Nya, kita dapat menjalankan tugas dan tanggung jawab kita kepada masyarakat, bangsa dan Negara Kesatuan Republik Indonesia.
Kasad mengucapkan terima kasih yang tulus dan penghargaan yang setinggi-tingginya atas kerja dan dedikasi yang ditunjukkan oleh seluruh prajurit dan PNS TNI-AD, karena sepanjang tahun 2021 yang lalu, berbagai tugas yang diamanatkan oleh Negara telah dapat kita laksanakan dengan baik.
Berbagai tugas seperti pengamanan perbatasan, penanggulangan bencana alam, termasuk penanganan pandemic Covid-19 dan tuga-tugas perbantuan lainnya telah menjadi bukti nyata pengabdian kita kepada bangsa dan negara. Pencapaian ini tentu harus dapat kita pertahankan dan tingkatkan di tahun 2022 ini, namun masih ada kekurangan yang harus segera kita perbaiki.
Penekanan yang harus kita pedomani yaitu, Tingkatkan keimanan dan ketaqwaan kepada Tuhan YME dalam pelaksanaan tugas. Implementasikan sapta marga, sumpah prajurit dan 8 wajib TNI dimanapun bertugas dan berada. TNI-AD harus hadir di tengah-tengah kesulitan masyarakat, lakukan tindakan yang berdampak terhadap kesejahteraan rakyat guna mampu menumbuhkan kecintaan dan kasih sayang rakyat kepada TNI-AD. Seluruh Dansat jadilah pemimpin yang hebat, karena pemimpin yang hebat pasti dicintai anak buah, akan tetapi lebih hebat lagi seorang pemimpin juga mencintai anak buahnya. Mantapkan soliditas dan sinergitas internal TNI dengan komponen bangsa lainnya dan teruslah berbuat kebaikan dimanapun berada. Pungkasnya. (AuL).